-->

Rujak Mangga Rujak Bandung Mau Coba Rasanya?

Rujak Mangga Rujak Bandung Mau Coba Rasanya?
Hai sahabat khusus tentang alam, nah limpahan alam kali ini tentang buah buahan yang dihasilkan alam yang sangat bermanfaat untuk tubuh manusia.
namun pada kesempatan ini kita akan membahas khusus buah mangga. karena kita mau membuat rujak. rujak adalah buah buah yang di iris segar dan dinikmati santai. rujak mangga adalah mangga yang di iris dan dicolekan ke penambah rasa tertentu yang enak untuk santai.
nah pada kesempatan ini saya mau share nih cara membuat rujak mangga khas bandung. yah mangga yang bisa dijadikan rujak adalah semua jenis mangga, mangga besar atau kecil atau keras atau lunak terserah intinya adalah mangga.

langsung saja kita sediakan alat dan bahannya yah.
Alat: cukup cuter, penggiling cabe, dan wadah
bahan: cabe rawit, gula aren atau gula merah, mangga apa saja jenisnya yang anda punya dirumah anda.

pembuatan rujak mangga khas bandung. berikut prosedur lengkap pembuatan rujak bandung untuk bisa juga anda buat dirumah yah silahkan simak:

 Prosedur Pembuatan Rujak Mangga Rujak Bandung:

1. silahkan ambil cabe rawit 5-7 biji
2. tumbuk atau haluskan cabe sampai halus
3. tumbuk juga 1 buah gula aren atau gula merah diatas cabe tadi
4. masukan kewadah dan aduk cabe rawit dengan gula aren sampe merata
5. beri sedikit air sampai campuran tadi kental dan terus diaduk sampai terus tercampur.
6. setelah tercampur rata maka selanjutnya ambil mangga dan iris tipis tipis
7. silahkan colekan ke campuran tadi dan langsung dimakan.

anda akan merasakan rasa rujak yang sangat enak dan jarang ditemui. inilah rujak bandung. rasanya pedas pedas manis bikin kita ketagihan pengen coba tesus dan terus sampai habis dan tidak tersisa. bagi anda yang belum pernah mencoba mungkin saja anda sedikit berfikir makan atau tidak tapi saya katakan anda jangan ragu lagi karena anda akan menyesal jika tidak merasakan enaknya rujak mangga ini. jadi jika alat dan bahan ada dirumah anda mengapa tidak membuat rujak mangga rujak bandung ini sekarang?

2 Responses to "Rujak Mangga Rujak Bandung Mau Coba Rasanya?"

Silahkan beri komentar anda seputar ulasan kami diatas, harap jangan tautkan link apapun dikomentar, jangan spam...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel